Psikoday.id | Kota Bengkulu, Dalam langkah inovatif untuk memperkuat jaringan alumni, Ikatan Alumni SMP Negeri 14 Kota Bengkulu resmi memperkenalkan struktur organisasi mereka yang pertama. Struktur ini dirancang untuk memastikan keberlanjutan organisasi serta mendorong kolaborasi yang solid antar angkatan alumni serta optimalisasi kontribusi alumni bagi kemajuan almamater
Berikut adalah susunan lengkap struktur organisasi Ikatan Alumni SMP Negeri 14 Kota Bengkulu:
Ketua Dewan Penasihat : Kepala Sekolah SMP Negeri 14 Kota Bengkulu
Ketua Umum : Ade Laressa, S.Psi. M.Psi. Psikolog
Wakil Ketua: Associate Prof. Dr. dr. Dahlan Gunawan, SpKKLP. M.Kes. MARS. MH. FISQua. FIHFAA
Sekretaris Umum : Eka Nurdianty. S.Si, M.Pd.Si
Bendahara Umum: Rusman efendi. STP. M.Si
Bidang-Bidang Kerja:
- Bidang Pendidikan dan Beasiswa : Andra Yobi. SH
- Bidang Sosial dan Pengabdian Masyarakat : Ronal
- Bidang Pengembangan Karier dan Jaringan Alumni : Ragowo. ST
- Bidang Media dan Komunikasi : Roni
- Perwakilan Angkatan
Setiap angkatan (dikelompokkan per dekade) memiliki satu perwakilan untuk memastikan aspirasi seluruh generasi tersalurkan.
– Angkatan 1990–2000 : Kumaini (Alumni 1998)
– Angkatan 2001–2010 : Gita (Alumni 2003)
– Angkatan 2011–2025 : Maya Indah Sari (Alumni 2020)
Dalam sambutannya, Ketua Umum, Ade Laressa, S.Psi. M.Psi. Psikolog menyampaikan, Struktur ini dirancang untuk memberikan kontribusi nyata tidak hanya kepada alumni, tetapi juga kepada masyarakat dan sekolah. Kami berharap dengan pembagian tugas yang jelas, semua anggota dapat berkontribusi sesuai kemampuan mereka.
Dengan semangat kolaborasi dan solidaritas, ikatan alumni ini optimis untuk menjadi organisasi yang mampu memberikan dampak positif yang luas.
Langkah awal ini menjadi tonggak penting bagi Alumni SMP Negeri 14 Kota Bengkulu dalam memperkokoh persaudaraan, menciptakan peluang, dan berbagi manfaat.
Ini momentum baik untuk membangun SMP 14 menjadi sekolah unggulan.
Kontak dan Informasi
– Instagram : https://www.instagram.com/alumni_smp14kotabkl/
– Facebook : https://www.facebook.com/profile.php?id=61574188287260
– Tiktook : https://www.tiktok.com/@alumnismp14bengkulu?lang=en
– Twiter : https://x.com/Smp14bklAlumni
– Email: sekretariat. esmpeempatbelas@gmail.com
– Narahubung : 081369701309 (dahlan)